Karena semua
sudah tahu bagaimana drama ini berakhir, saya di sini hanya akan mengeluarkan
celetukan tentang apa yang saya tonton. Drama yang cukup membekas. Drama yang
membuat saya menginginkan mentor seperti mereka. Kang Eun Kyung sw-nim really
done a good job... Shes the real mentor actually.
Still like the
title: Apa kau menyukainya atau tidak, dengan gambar permainan ambil boneka di
sebuah kotak. Seperti biasa menyimpan makna dalam yang tersirat.
Waktu Suster Oh
mencurigai Manager Jang yang menyerahkan rencana pembangunan trauma center ke
direktur Do. Lucu banget reaksi manager hahahaha. Ia sampai nggak bisa ngeliat
mata Suster Oh, mirip kan sama scene Seo Jung dan Dong Joo setelah Dong Joo sakit?
Perhatiin juga
nggak Manager Jang sengaja ngelap hpnya sebelum dikasih ke direktur Do? Hihi
still respect him i think.
Ah...dan saya
suka barley tea couple selalu punya momen mereka meski sedikit. Ada untuk satu
sama lain.
Direktur Yeo di
episode ini dapet line yang ngena banget. Meski dia bukan orang yang terlalu
berkuasa, dia tetap hanya ingin membiarkan keadilan berdiri di tempatnya. Setidaknya
ia ingin melakukan apa yang bisa ia lakukan untuk itu. Tapi meski semua orang
tahu apa yang dilakukan direktur Do itu salah, ia tetap bisa memiliki kekuasaan
yang begitu besar. Its our world, isnt it?
Btw saya aja
yang ngerasa atau memang make up YYS makin nambah episode makin ciamik?
Suster Oh jangan
nangis :(( diliatin manager Jang sampai mewek juga... Doldam family, i miss u
guys!
Seneng banget
kepolosan Yeon Hwa bisa membawa suasana hangat di ruang UGD. Dong Joo sama Kim
Sa-bu tersenyum cerah :)
Plus meletnya
Kim Sa-bu LOL Keingetan Seo Jung yang bubbly wkwkwkwkwk. Like mentor like
student^^
Y’s bromance
appeared >.< Yang Se Jong and Yoo Yeon Seok you twoooooo so cute :D
Nama Kim Sa-bu
akhirnya terungkap. Karena dia lebih ingin terlihat seperti orang biasa, bukan
Bu Yong Joo, ia memilih menggunakan nama yang ia sebut di depan murid
pertamanya. Gadis yang teramat mengaguminya, yang kemudian meninggal tanpa
sempat ia perlakukan dengan baik.
Di ending
episode sebenernya saya bisa ngerti kenapa penonton jadi ill feel lagi sama
karakter Dong Joo. Tapi ini pertama kalinya sih Dong Joo menanyakan sendiri
penyebab kematian ayahnya. Bukan hanya menerka. Kekuatan aktingnya YYS dan Han
Seo Kyu sunbaenim jadi poin tersendiri buat nutup episode ini meski yah, tentu
banyak yang mempertanyakan kok balik lagi ke konflik lama? Hehe.
0 Response to "Komentar Romantic Doctor Teacher Kim episode 18"
Post a Comment