Sebelumnya: Romantic Doctor Teacher Kim Episode 18
Menata emosi. Di episode ini Dong Joo kembali diminta menata emosi yang lagi-lagi goyah, menerima kenyataan Kim Sa-bu lebih memilih pasien lain selain ayahnya untuk dioperasi lebih dulu. Dong Joo sebenarnya sudah tahu alasan itu bisa diterima, tapi nyatanya tidak semudah yang diharapkan. SWnim di episode ini pun membongkar bagaimana andil Kim Sa-bu terhadap pelepasan Dong Joo remaja yang sudah berbuat onar di IGD RS Geodae. SWnim mengungkit kembali permasalahan yang belum tuntas tersebut. Ya...untuk ending yang melegakan. Meski sebenarnya perkataan Kim Sa-bu tentang pilihan yang ia buat tidak sepenuhnya benar. Waktu ayah Dong Joo dibawa ke UGD, ia hanya diminta mengoperasi VIP itu tanpa tahu ada pasien lain yang juga darurat (ayah Dong Joo). Tapi buat Dong Joo, biarlah ia menanggung kebenciannya. Percuma kalau Kim Sa-bu bilang tidak tahu sebab itu hanya akan menambah kegusaran Dong Joo tanpa akhir.
Menata emosi. Di episode ini Dong Joo kembali diminta menata emosi yang lagi-lagi goyah, menerima kenyataan Kim Sa-bu lebih memilih pasien lain selain ayahnya untuk dioperasi lebih dulu. Dong Joo sebenarnya sudah tahu alasan itu bisa diterima, tapi nyatanya tidak semudah yang diharapkan. SWnim di episode ini pun membongkar bagaimana andil Kim Sa-bu terhadap pelepasan Dong Joo remaja yang sudah berbuat onar di IGD RS Geodae. SWnim mengungkit kembali permasalahan yang belum tuntas tersebut. Ya...untuk ending yang melegakan. Meski sebenarnya perkataan Kim Sa-bu tentang pilihan yang ia buat tidak sepenuhnya benar. Waktu ayah Dong Joo dibawa ke UGD, ia hanya diminta mengoperasi VIP itu tanpa tahu ada pasien lain yang juga darurat (ayah Dong Joo). Tapi buat Dong Joo, biarlah ia menanggung kebenciannya. Percuma kalau Kim Sa-bu bilang tidak tahu sebab itu hanya akan menambah kegusaran Dong Joo tanpa akhir.
Hal
lain tentang episode ini adalah perkataan Direktur Do,
“Kau
tahu apa yang paling mudah di dunia ini? Menghancurkan hubungan seseorang.
Tidak perlu banyak uang atau usaha. Hanya cukup katakan, kau sudah ditipu...”
Kata-kata
direktur Do ini emang bener tapi nyelekit. Dengan mudahnya hubungan Dong Joo
dan Kim Sa-bu merenggang. Namun untungnya semua udah sama-sama dewasa. Gambar
dari chapter ini, bagaimana seseorang menggambar sosok orang lain dan begitu
sebaliknya, bikin saya juga berpikir. Ah...yang membuat orang lain terlihat
dapat dipercaya atau tidak adalah orang yang melihatnya sendiri.
Hihihi
saya awalnya nonton pingin tahu aktingnya SHJ. Tapi malah tambah suka sama
SWnim dan tim lain drama ini. Drama kayak gini, akankah ada lagi? Mau ngomongin Baeksang, tapi nomineenya belum keluar :P
Tentang
SHJ, nggak tahu kenapa kok saya ngerasa SWnim bikin karakter Seo Jung ini mirip
dia ya? Suka nyanyi (ada scene Seo Jung nyanyiin lagu Big Bang, Loser), ngomong
ceplas ceplos (SHJ pernah bilang dia juga tipe yang blak-blakan kalau ngomong,
makanya kadang lawan bicara bisa seperti terinitimidasi gitu haha), malu
banget kalau Dong Joo nyatain ‘I Love You’ (di BTS kalau YYS udah muji disuruh
stop LOL), dan bisa ngobrol sama temen ibunya (di episode ini Seo Jung diliatin
akrab berbincang sama ibu Dong Joo, sampe Dong Joo heran). Entah deh anggap aja
kebetulan.
Dari
RDTK, saya makin suka sama YYS (yeah, another Y), Han Seok Kyu, dan Yang Se
Jong. Semuanya total banget kalau akting dan bisa diliat passion mereka di
bidang ini. Cerita yang apik, membuat mereka lebih bersinar di drama ini.
Senior yang perhatian dengan juniornya dan tahu apa yang paling ia sukai,
junior yang melalui banyak hal untuk belajar...
Kim
Sa-bu senang dengan kehidupan tanpa ketenaran yang dulu sempat ia kecap. Lebih
nyaman menurutnya. Yang penting bahagia mah. Ia dulu pun sengaja keluar dari
Geodae daripada Direktur Do membawa nama asisten-asistennya dalam sebuah
operasi yang tidak pernah ia setujui untuk dituntut. Kali ini, Kim Sa-bu dapet
bantuan mengungkap semua kebusukan Direktur Do. Dan dengan kerennya Doldam
squad memasuki lobi RS >.<
Oya,
satu isu yang diangkat di episode ini mengenai wali pasien yang tidak mendapat
tempat di ICU dan protes berat. Begitu ada pasien ICU yang meninggal setelah
protesnya, kerasa banget hadu. Pikiran Dong Joo juga lagi kacau sampai bilang
gitu ke wali pasiennya, anda sekarang mendapat tempat di ICU. Beuh!
Tapi
Dong Joo sudah bukan anak kecil. Ia kemudian meminta maaf dan yap, bagian yang
paling saya suka dari drama ini ialah setiap mereka mengapresiasi tindakan baik
yang dilakukan. Seo Jung memuji tindakan Dong Joo dan tersenyum. Awwwww.
Bener-bener Kang Eun Kyung SWnim.
Berikutnya: Romantic Doctor Teacher Kim Episode 20
0 Response to "Review Romantic Doctor Teacher Kim Episode 19"
Post a Comment